Tips Memilih Sepeda MTB yang Cocok Bagi Pemula

Tips Memilih Sepeda MTB yang Cocok Bagi Pemula - Berhubung saya suka gowes, tidak ada salahnya untuk kali ini saya akan berbagi artikel tentang bagaimana cara memilih sepeda MTB yang pas untuk pemula. Menentukan pilihan sepeda sangatlah penting sebelum nantinya Anda menyesal setelah membeli. Apalagi Anda masih belum mengetahui banyak soal sepeda mana yang lebih bagus dan cocok bagi pemula. Karena seperti yang kita ketahui ada banyak sekali merk sepeda yang dijual toko. Baik itu merk lokal maupun import dari luar negeri!


Awalnya admin juga sempat begitu, ingin beli sepeda tapi tidak tahu apa soal sepeda apalagi jenis sparepartnya. Ternyata sparepart itu juga sangat penting dalam menentukan pilihan sepeda. Apalagi buat pemula yang mau merakit sepeda sendiri, pasti bingung saat ingin memilih sparepart yang nantinya akan digunakan. Jika Anda masih pemula yang ingin membeli sepeda atau merakit sepeda sendiri saya sarankan lebih baik tanya-tanya dulu ke teman atau orang yang sudah sering gowes biasanya mereka lebih tahu tentang sepeda yang bagus untuk pemula.

Selain itu, Anda mungkin juga bisa membaca artikel ini sebagai referensi untuk menentukan pilihan sepeda apa yang akan dibeli nantinya! Untuk itu admin akan langsung saja kasih tips cara untuk memilih sepeda MTB yang cocok dan bagus, simak ulasannya sebagai berikut:

Tips Memilih Sepeda MTB yang Cocok Bagi Pemula


1. Kenali dulu Merek nya

Merek lokal yang sudah diakui dunia memiliki kualitas yang baik adalah Polygon. Bagi orang awam, merek ini adalah jaminan gengsi. Sedangkan, merek lokal lainnya seperti United, Thrill, dan Pacific juga nggak kalah keren. Di kalangan penghobi sepeda merek-merek ini adalah "Worth for Money". Selain merek lokal di atas, Ehmmmm, sebaiknya di kesampingkan dulu hehehe.....

Adapun merek impor, diantaranya adalah Giant, Patrol, Specialized, Canondale, Scott, Santa Cruzz, DaBomb dan Mosso jarang di kenal orang awam tapi cukup diakui berkelas bagi penghobi sepeda. Dan masih banyak sekali merk-merk import yang kualitasnya cukup bagus.

Untuk soal pilihan merk ada di tangan Anda, karena biasanya menyesuaikan bugdetnya juga.hehe...

2. Jenis Frame

Dari segi bahan, Sepeda MTB sekarang ini standartnya berbahan alloy atau Aluminium alloy, Kalo yang bahan Besi/Steel juga masih ada tetapi jarang untuk merek-merek MTB diatas, kalo pun biasanya harganya paling murah. Sepeda MTB dengan frame berbahan besi yang dulu mungkin sangat terkenal di kalangan masyarakat awam dan hingga saat ini pun namanya masih populer adalah Sepeda Federal.

3. Menetukan Ukuran Frame

Menentukan ukuran frame ini sangat penting bagi goweser apalagi Anda yang masih pemula, karena terkadang hal ini justru sering tidak diperhatikan. Padahal ukurane frame akan berpengaruh sekali untuk memberikan kenyamanan saat sepeda dinaiki. Ukuran frame ditentukan oleh tinggi badan penggunaannya. Berikut ukuran frame yang cocok sesuai tinggi badan Anda:

- Tinggi badan di bawah 170 cm harus pakai frame ukuran S atau 16"
- Tinggi badan 171-175 ukuran M atau 18"
- Tinggi badan diatas 176 ke atas ukurannya L atau 20"

Jika tinggi badan dibawah 170 cm tapi memakai frame ukuran M. Berarti Anda nekad,hehe,,,karena ini tidak sesuai. Nanti jadinya Anda akan jinjit atau kaki tidak bisa menapak ke tanah. Ini berbahaya bro. Anda bisa jatuh saat sepeda berhenti. Istilahnya jatuh konyol.hehe...

Tips: Makin kecil frame makin nyaman. Misal seharusnya pakai M terus pakai S, Dijamin bakalan lebih enak.

4. Ukuran Diameter Ban

Ada tiga ukuran diameter ban untuk sepeda MTB, Yaitu : 26 / 27,5 / 29.

Sepeda MTB saat ini ukuran ban standartnya. Adalah 27,5 Namun ada juga yang memakai 26". Ukuran 29 dipakai oleh orang yang tinggi badannya super tinggi.

5. Pilih Group Set yang Sesuai

Group set atau GS terdiri dari :
- Shifter / Operan tangan .
- Front derauiller / Pengoperan gigi depan
- RD / Pegoper gigi belakang
- Casette / Gir
- Crancase Set / Bagian pedal

Yang familiar adalah merek shimano,Untuk sepeda MTB berikut ini urutan group set dari yang termurah sampai termahal.
- Shimano Tourney (termurah untuk kelas bawah, harga1,3 jutaan, biasanya untuk sepeda MTB di harga 2-3 Juta)
- Shimano Altus (lebih baik dari kelas pertama, harga 1,7 jutaan)
- Shimano Accera (untuk kelas menengah, harga 1,9 jutaan)
- Shimano Alivio (untuk kelas menengah ke atas, harga 2,1 jutaan, biasanya terpasang di sepeda harga 5 jutaan)
- Shimano Deore ((untuk kelas menengah ke atas, harga 5 jutaan lebih mahal dari alivio karena kualitasnya juga berbeda)
- Shimano SLX (produk kelas hight end, harga 6 jutaan)
- Shimano XT (untuk kelas hight end, harga 7,8 jutaan lebih mahal dari SLX, karena beda kualitas)
- Shimano XTR (group set shimano terbaik lebih baguis dari shimano XT, harga 17 jutaan)

Polygon dan Thrill terkenal mahal tapi pelit di sektor ini. Sepeda harga 3,5 jutaan tapi masih tourney yang kalau di pakai di jalan jelek bunyinya berisik. Sedangkan Pacific di harga yang mirip malah justru ngasih group set yang lebih mahal.

Groupset ini penting, Karena sangat mempengaruhi nyaman tidak nya dalam mengayuh sepeda.

6. Jenis Tipe Frame

Secara garis besar sepeda MTB terbagi dua macam, yaitu: Hardtrail dan Full Suspensi.

- Hardtrail: cuma ada suspensi dibagian depan aja. Cocok untuk segala medan, namun kurang nyaman saat menuruni gunung.

- Full Suspensi: Ada suspensi depan dan belakang. Lebih cocok untuk menuruni gunung. Namun untuk jalan datar, Kamu bisa montang manting saat mengayuh karena kehilangan momentum. kayuhannya tidak efisien untuk jalan datar dan menanjak.

Lebih spesifik lagi ada pembagian ke modelnya seperti Dirt Jump, Down Hill, Cross Country (XC) berdasarkan desain frame.

Tips penting: Sepeda full suspensi dengan fork belakang memakai pegas bukan sistem tabung tidak direkomendasikan seperti Thrill Oust dan Polygon Broadway. Karena bantingannya nggak enak. Jadi pastikan shock belakang bermodel tabung.

7. Jenis Fork / Shock Sepeda

Fork atau suspensi di sepeda MTB dari segi isi ada dua tipe. Tipe pertama, Berisi grease atau pelumas harga lebih murah. Tipe kedua berisi angin, Biasa disebut Air Shock

Fork / Suspensi ada juga yang bisa di buka kunci atau di Lock Out, Jadi saat jalan datar Shock dimatikan pegasnya dibikin rigid biar kayuhan efektif.

Nah, itulah Tips Memilih Sepeda MTB yang Cocok Bagi Pemula, semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi Anda dalam menentukan pilihan yang tepat saat ingin membeli sepeda untuk gowes! Salam gowes ya bro!
Tag : SEPEDA, TUTORIAL
0 Komentar untuk "Tips Memilih Sepeda MTB yang Cocok Bagi Pemula"

Back To Top